Kotabaru (11/7). Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kotabaru mengadakan pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi bagi peternak di area Kotabaru. Pakan fermentasi lebih mudah dicerna, meningkatkan nilai gizi, tidak berbau, higienis dan dapat digunakan sebagai cadangan dengan cara disimpan dalam waktu yang lama.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Sunaryo dan Darmanto, merupakan warga PAC LDII Tarjun. Pelatihan dilaksanakan dengan metode teori dan praktik. Acara ini merupakan program DPD LDII Kotabaru bidang pemanfaatan teknologi bagi para peternak kambing dan sapi.